Cara Mengatur Jadwal Postingan Blog

Cara Mengatur Jadwal Postingan Blog Sesuai Keinginan Kita



Setiap kita membuat postingan di blog kemudian kita publikasikan, maka postingan tersebut akan otomatis muncul di blog kita, namun bagaimana agar postingan tersebut dapat kita jadwal tanggal dan jam penanyangannya, tentu ada caranya di sini.

Alasan mengapa postingan harus diatur jadwal penayangannya tentu mempunyai alasan tersendiri, misalnya supaya bisa membagi jumlah postingan tiap harinya, misalkan kita mampu menulis 3 buah artikel pada hari itu, maka tidak ada salahnya yang satu kita atur jadwal penayangannya, boleh jadi pada hari tertentu kita mampu membuat banyak artikel namun dihari berikutnya karena sebab tertentu, kita tidak sempat menulis satu buah artikel pun, maka di sinilah salah satu manfaat penjadwalan tayangan postingan kita.

Jadwal postingan di blog bisa anda atur sesuai dengan kemauan anda, misal anda menulis artikel hari ini, maka anda bisa mengaturnya kapan postingan tersebut akan muncul di blog, bisa keesokan harinya, minggu depan, bulan depan dan seterusnya.

Cara ini sudah saya praktekan sendiri, dan berhasil berikut langkah-langkahnya:
  1. Masuk ke akun blogger anda
  2. klik buat entri baru (seperti anda membuat postingan baru)
  3. tulis judul, isi dan kelengkapan tulisan anda
  4. kemudian klik menu jadwal (posisi di sidebar kanan dalam postingan)
  5. pilih menu 'setel tanggal dan waktu
  6. silahkan atur kapan postingan anda akan ditayangkan
  7. jika sudah, klik publikasikan
  8. selesai, maka pada postingan yang di setting jadwal penayangannya, akan tertulis 'terjadwal'
selamat mencoba, semoga berhasil.


Popular posts from this blog

Syahadah Qiro'ati

Proposal Renovasi Tempat Wudlu

Proposal Kegiatan Ramadhan