Proposal Renovasi Tempat Wudlu

Contoh Proposal Renovasi Tempat Wudlu


  


RENOVASI PEMBANGUNAN TEMPAT WUDHU/KAMAR MANDI
MASJID BAITUSSALAM

Muqaddimah
Masjid dengan umat Muslim merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Kemakmuran masjid dengan aktivitas ibadah kepada Allah SWT maupun mempererat ukhuwah Islamiyah merupakan suatu ciri keberhasilan umat Muslim. Masjid Baitussalam Dusun I Sidoarum mempunyai berbagai kegiatan rutin maupun insidental yang bertujuan untuk peningkatan ketaqwaan umat kepada Allah SWT, membina generasi penerus (anak-anak dan remaja), mempererat ukhuwah Islamiyah dan membantu saudara-saudara sesama muslim. Bentuk kegiatan yang telah dilakukan adalah pengajian umum rutin setiap malam Jum’at Pahing, pengajian remaja dan ibu-ibu, peringatan hari besar Islam, sosial kemasyarakatan (perawatan jenazah, bantuan sosial, dll), serta pelaksanaan Taman Pendidikan Al Qur’an.
Tempat wudhu merupakan salah satu sarana utama masjid yang ditujukan untuk para jama’ah. Wudhu merupakan salah satu syarat sah sholat yang harus dilakukan sebelum melaksanakan ibadah sholat. Tempat wudhu yang ideal sebaiknya dipisahkan antara tempat wudhu pria dengan tempat wudhu wanita. Perkembangan jumlah jama’ah meningkat terutama pada saat sholat Jum’at. Upaya penambahan tempat wudhu terutama tempat wudhu pria telah dilakuan, namun tempat wudhu tersebut kurang memadai.
Selain tempat wudhu, kamar mandi/WC juga perlu direnovasi karena saat ini kamar mandi/WC wanita tidak dapat digunakan karena di gunakan untuk gudang. Upaya untuk pengembangan dan perbaikan dilakukan dengan rencana renovasi pembangunan tempat wudhu dan kamar mandi/WC untuk memperbaiki sarana yang bertujuan untuk kenyamanan para jama’ah ataupun musafir.

Landasan
Hai orang-orang yang beriman, jagalah dirimu dan keluargamu dari api neraka” (At Tahrim :6).

Apabila kamu hendak mengerjakan shalat, maka basuhlah mukamu dan tanganmu sampai dengan siku, dan sapulah kepalamu dan (basuhlah) kakimu sampai dengan kedua mata kaki." (al-Maa'idah: 6)

Barangsiapa berwudhu dengan baik keluarlah dosa-dosanya dari jasadnya sampaipun dari bawah kuku-kukunya.” (HR. Muslim)

Seorang yang selesai berwudhu dengan baik lalu mengucapkan dua kalimat syahadat, maka akan terbuka baginya pintu-pintu surga yang delapan dan dia dapat memasuki pintu yang mana saja dia kehendaki.” (HR. Ahmad dan Ibnu Majah

Akan terdapat dalam umat ini suatu kaum yang berlebih-lebihan dalam berwudhu dan berdo'a.” (HR. Ahmad, Abu Dawud, dan Ibnu Majah)

Umatku akan tampil pada hari kiamat dengan wajah bersinar, tangan serta kakinya berkilauan dari bekas-bekas wudhu.” (HR. Ahmad, Bukhari dan Muslim)

Tujuan
Menggalang dana masyarakat dan umat muslim untuk kemakmuran masjid terutama renovasi pembangunan tempat wudhu dan kamar mandi/WC untuk kenyamanan para jama’ah ataupun musafir.
Susunan Panitia

Ketua Panitia             
Sekretaris                   
Teguh W Iswanto

Bendahara                              
Bapak Sentot Sudowo
Bapak Suyono

Seksi Pembangunan   
Bapak Suparman
Bpk. Surahmin
Bpk. Miskijan
Bpk. Supiyono
Bpk. Ponijo
Bpk. Sulahman
Bpk. Muhadi
Bpk. Syamsul
Bpk. Ramijo

Seksi Usaha dan Dana
Bpk. Riyadi
Bpk. Wunadi
Bpk. Sudjarwadi

Seksi Humas  

Rencana  Kegiatan
Renovasi Pembangunan tempat wudhu dan kamar mandi/WC direncanakan 2 tempat wudhu yaitu tempat wudhu pria dan wanita yang terpisah. Setiap tempat wudhu direncanakan ada 1 kamar mandi dan 1 WC. Pembangunan akan dilakukan secara sekaligus karena pentingnya tempat wudhu dan kamar mandi/WC sebagai sarana utama masjid.


Rencana Anggaran Biaya
Total Biaya yang digunakan untuk renovasi pembangunan tempat wudhu dan kamar mandi/WC adalah Rp 34.332.500,- (tiga puluh empat juta tiga ratus tiga puluh dua ribu lima ratus rupiah).
(Rincian anggaran biaya terlampir)

Khatimah
Demikian  naskah usulan Renovasi Pembangunan Tempat Wudhu Masjid Baitussalam Dusun I Sidoarum, Godean, Sleman. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat, hidayah kepada kita dan amal serta kebaikan yang diberikan dapat memberikan manfaat dan kemaslahatan bagi seluruh umat Muslim. Amien.

Yogyakarta,   April 2008 

           


Ketua



(Kuwadi)
Takmir Masjid Baitussalam


Seketaris



(Teguh W Iswanto)


Kepala Desa Sidoarum



(                                )

Mengetahui,







Kepala Dusun I Sidoarum



(Dwi Apiyanto)



Camat Godean



(                         )























Popular posts from this blog

Syahadah Qiro'ati

Mading Remaja Masjid