Ini Dia Agenda Muktamar NU KE-33

Ini Dia Agenda Muktamar NU ke-33 di Jombang


Masjidyogyakarta.blogspot.com, Muktamar NU ke-33 yang sebentar lagi akan di gelar di jombang, tentu sudah ditunggu banyak kalangan terutama dari para pengurus, tamu undangan dan dari Nahdliyyin sendiri, ada banyak agenda yang sudah disiapkan oleh panitia.

Muktamar yang rencananya akan di gelar dari tanggal 1-5 Agustus, terlebih dahulu akan di isi dengan agenda sidang pleno terakhir masa jabatan 2010-2015 di pondok pesantren tambak beras pada, 31 Juli 2015.




Berikut agenda muktamar NU ke-33 di Jombang Jawa timur


Jumat 31 Juli 2015
Pukul 14.00-16.00 WIB –Sidang pleno PBNU terakhir masa khidmat 2010-2015 di Ponpes Bahrul Ulum Tambak Beras.


Sabtu 1 Agustus 2015
Pukul 07.00-15.00 WIB – Registrasi dan check in peserta muktamar di GOR Merdeka Jombang.

Pukul 20.00-22.00 WIB – Seremonial acara pembukaan muktamar di Alun-alun Jombang (Presiden Jokowi akan membuka muktamar sekaligus menyampaikan amanatnya).

Pukul 22.00-24.00 WIB –Sidang pleno I membahas dan mengesahkan tatib Muktamar NU ke 33 di ruang pleno Alun-alun Jombang.


Minggu 2 Agustus 2015

Pukul 09.30-22.30 WIB –Sidang pleno II, laporan pertanggungjawaban (LPJ) PBNU masa khidmat 2010-2015, pandangan umum atas LPJ PBNU, serta jawaban atas pandangan umum LPJ PBNU. Lokasi di ruang pleno Alun-alun Jombang.


Senin 3 Agustus 2015

Pukul 09.30 WIB-tengah malam – Sidang-sidang komisi:
Sidang Komisi A Bahtsul Masail ad Diniyah al Maudlu'iyyah di Ponpes Tambak Beras (bahrul Ulum),

Sidang Komisi B Bahtsul Masail ad Diniyah al Waqi'iyyah di Ponpes Tambak Beras,

Sidang Komisi C Bahtsul Masail ad Diniyah al Qununiyyah di Ponpes Tambak Beras,

Sidang Komisi D Organisasi, membahas AD/ART di Ponpes Mambaul Ma'arif (Ponpes Denanyar),

Sidang Komisi E Program, membahas rencana kerja satu abad NU di Ponpes Darul Ulum (Ponpes Rejoso),

Sidang Komisi F Rekomendasi, membahas rekomendasi eksternal dan internal di Ponpes Tebu Ireng.


Selasa 4 Agustus 2015

Pukul 09.30-12.00 WIB – Sidang pleno III, pengesahan hasil sidang-sidang komisi di ruang pleno Alun-alun Jombang.

Pukul 13.30-22.00 WIB – Lanjutan sidang pleno III, pemilihan ahlul halli wal aqdi (AHWA) serta rapat AHWA menunjuk Rois 'Aam NU di ruang pleno Alun-alun Jombang.

Pukul 23.00 WIB-selesai – Sidang pleno IV, pemilihan Ketua Umum PBNU di ruang pleno Alun-alun Jombang.


Rabu 5 Agustus 2015

Pukul 09.30-11.00 WIB– Seremonial penutupan Muktamar NU ke 33 di Alun-alun Jombang.
Pukul 11.00-12.00 WIB – Press conference, peserta muktamar kembali ke daerah masing-masing.

Popular posts from this blog

Syahadah Qiro'ati

Proposal Renovasi Tempat Wudlu

Mading Remaja Masjid